Olahraga bukan berarti cukup untuk Anda untuk tetap sehat. Tetapi harus diimbangi dengan perilaku gaya hidup yang sehat. Apakah sajakah yang dimaksud?
Kesehatan Anda tidak didapat secara gratis tanpa usaha. Semuanya butuh perjuangan dan berbagai aktivitas untuk mendapatkan kesehatan tubuh yang nilainya sangat mahal. Untuk itu Anda perlu menjaga pola gaya hidup sehat secara rutin. Berikut ini adalah ringkasan yang diambil dari HealthMeUp.
Jika usia Anda di atas 30, maka sebaiknya lakukan cek kolesterol minimal setahun sekali. Dengan pengecekan rutin, maka Anda akan mendapatkan gambaran tentang tingkat lipid Anda. Apalagi tingkat kolesterol sering tidak terdeteksi oleh karena itu tetaplah waspada dengan kondisi Anda.
Lakukan olah raga rutin setiap hari. Sisihkan minimal 30 menit setiap hari. Menurut penelitian olah raga merupakan cara efektif untuk tetap menjaga kesehatan jika dilakukan secara teratur. Karena itu tetap lakukan olahraga rutin setiap hari.
Selalu perhatikan nutrisi yang di konsumsi setiap bulan. Cara yang paling mudah adalah membuat catatan semua resep, vitamin, dan suplemen kesehatan yang akan Anda konsumsi. Pastikan persediaan cukup hingga akhir bulan.
Sisihkan waktu Anda untuk tidur siang. Tidur siang membantu Anda untuk meningkatkan daya konsentrasi dan tetap menjaga tingkat energi Anda. Walaupun dengan waktu yang singkat tidur siang akan sangat membantu meminimalkan stres yang timbul.
Cobalah untuk mengisi teka-teki silang (TTS) di pagi hari. Pagi merupakan waktu yang maksimal untuk konsentrasi tanpa terkontaminasi oleh berbagai hal. Dengan bermain teka-teki silang bisa membantu Anda menyegarkan dan meningkatkan konsentrasi otak Anda.